Blog ini adalah Dofollow Blog , silahkan memberikan komentar dan tautan link namun mohon tidak untuk melakukan spam atau komentar yang tidak ada kaitannya dengan artikel yang ada. Terima Kasih

Menghentikan Rengekan Anak

Mengeluh bukan kebiasaan yang baik, karena merupakan salah satu dari perilaku yang menyebalkan. Ada baiknya jika segera dihentikan dengan memberikan nasihat serta teguran kepada anak.

Jika anak mulai mengeluh, cobalah untuk mengabaikannya. Tinggalkan dia bila terus mengeluh dan lakukan sesuatu tanpa menghiraukannya. Katakan bahwa anda tidak mengerti bila anak mengatakan dengan cara seperti itu.

Buatlah perjanjian agar anak bisa menghentikan keluhannya dengan memberikan hadiah. Diskusikan mengenai apa yang dikeluhkannya dan beri kesempatan selama tiga menit untuk mengeluarkan unek-uneknya. Anda bisa menambahkan menjadi lima menit, tapi secara bertahap kurangi waktunya hingga suatu saat nanti kebiasaan tersebut menghilang.

Pastikan anda tidak memberi contoh buruk kepada anak dengan memarahinya. Bukankah dengan demikian berarti anda sedang mengeluh dan memberi contoh yang kurang baik kepada anak. Berikan penghargaan jika anak berhasil mengurangi atau menghilangkan kebiasaannya tersebut. Bisa dengan ucapan terima kasih atau memberi pujian. [perempuan]

0 komentar: